DaerahNasional

Diguyur Hujan Deras,Kapolres Maros Pimpin Pengamanan Unras Tolak Kenaikan Harga BBM

×

Diguyur Hujan Deras,Kapolres Maros Pimpin Pengamanan Unras Tolak Kenaikan Harga BBM

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id-MAROS,SULSEL,Puluhan mahasiswa massa demonstran yang tergabung dalam organisasi Mahasiswa Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Maros melakukan aksi unjuk rasa di depan SPBU Buttatoa Kecamatan Turikale Kabupaten Maros,Minggu (4/9/2022).

Mereka menuntut pemerintah terkait dengan kenaikan harga BBM yang telah di sahkan pemerintah.

Click Here

Kapolres Maros AKBP  Awaludin Amin di tengah guyuran hujan yang deras mempimpin langsung pengamanan aksi tersebut, mengatakan, aksi yang di lakukan para mahasiswa berjumlah sekitar 30 orang.

Hari ini mahasiswa dari HMI, melakukan aksinya dalam menyampaikan aspirasi mereka, terkait kebijakan penyusuaian harga BBM oleh pemerintah,” jelas AKBP Awal.

Dijelaskan Kapolres, dirinya juga telah menurunkan 70 orang personil Polres Maros di back up Polsek Turikale untuk mengawal jalannya aksi.

“sebanyak 70 orang personil diback up Polsek Turikale lita libatkan untuk mengawal aksi unras kali ini” Kata Awal.

Dia juga menekankan kepada anggota yang melaksanakan pengamanan disini, untuk bekerja sesuai SOP dan profesional. Tidak ada anggota yang membawa Senpi pada saat melaksanakan pengamanan aksi ini.

Kapolres juga menghimbau kepada semua aksi demo yang dilakukan para mahasiswa, agar mentaati tata tertib dalam melakukan aksinya.

Pada aksi unras yang berlangsung,Kapolres Maros sempat menertibkan peserta unras yang manjat di mobil truk yang akan menjadikan mobil truk sebagai panggung.

“Tadi sempat kita perintahkan supaya turun dan tidak menjadikan mobil truk sebagai panggung orasi,hal tersebut bisa menimbulkan kemacetan”ujarnya.

Unjuk rasa baru berakhir setelah para mahasiswa diberika kesempatan untuk berorasi oleh Kapolres Maros.

“Alhamdulillah unjuk rasa berjalan aman dan tertib”tutup Kapolres.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d