Daerah

Semarakkan Kemerdekaan Republik Indonesia, PT Mamuang Adakan Lomba Merias Wajah

×

Semarakkan Kemerdekaan Republik Indonesia, PT Mamuang Adakan Lomba Merias Wajah

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id ||PASANGKAYU – Dua tahun terakhir, peringatan 17 Agustus tidak digelar secara terbuka, disebabkan pandemi Civod-19, dan aturan Pemerintah terkait Protokol Kesehatan (Prokes) yang mengakibatkan keterbatasan beraktifitas.

Di tahun ini, masyarakat Indonesia telah merayakan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-77 yang di warnai berbagai pertandingan, termasuk pihak perusahaan kelapa sawit PT Astra Agro Lestari (PT AAL), Tbk Group melalui anak perusahaannya yakni PT Mamuang tak ketinggalan menggelar lomba merias wajah pasangan dengan cara makeup.

Click Here

Mewakili Administratur (ADM) PT Mamuang Aan Dwi Permono, Community Development Officer (CDO) PT Mamuang, Hermanto Rudi mengatakan, semenjak Pandemi Covid-19, kami dari perusahaan tidak merayakan hari kemerdekaan secara terbuka, melaikan hanya daring saja, apalagi nama lomba.

“Alhamdulillah, pemerintah mengeluarkan aturan pelonggaran terkait Prokes Covid-19, sehingga tahun ini kami dari perusahaan PT Mamuang mengadakan berbagai lomba untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia,” ujarnya belum lama ini.

Rudi juga katakan, adapun diperlombakan seperti lari karung, tarik tambang, makan kerupuk, dan terunik adalah merias wajah suami dilakukan para istrinya sendiri.

Lomba ini kami gelar untuk mempererat silaturahmi, dan menumbuhkan rasa nasionalisme terhadap karyawan PT Mamuang, dan menambah semangat mereka dalam beraktifitas (bekerja).

“Setelah selesainya kegiatan peringatan memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia untuk mengenang jasa para pahlawan kusuma bangsa, kiranya karyawan makin semangat dalam bekerja, sehingga target perusahaan juga tercapai sesuai harapan manejemen,” ucapnya. (Roy Mustari)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d