Daerah

Tiga Unit Hand Traktor Bantuan Presiden RI, Kadis Pertanian Jeneponto Serahkan Langsung ke Kelompok Tani

×

Tiga Unit Hand Traktor Bantuan Presiden RI, Kadis Pertanian Jeneponto Serahkan Langsung ke Kelompok Tani

Sebarkan artikel ini

JENEPONTO – Terdapat tiga Unit Alsintan pra panen traktor Roda dua, pemberian dari Presiden Republik Indonesia RI Joko Widodo kepada Ketua Kelompok Tani yang berada di Kabupaten Jeneponto.

Penyerahan langsung diberikan oleh Kepala Dinas Kadis Pertanian Kabupaten Jeneponto Ahmad Tunru didampingi Plt Sekdis Bambang Hariyanto dan Kabid Prasarana dan Sarana Pertanian Ramis kepada ketiga penerima bantuan.

Click Here

Ketiga unit Hand traktor itu atas permintaan petani pada kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia RI Joko Widodo pada peresmian bendungan karelloe dan tanam jagung di kecamatan kelara pada saat wawancara.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Jeneponto Ahmad Tunru mengatakan, ketiga unit Hand Traktor itu diberikan oleh Presiden RI atas permintaan Ketua Kelompok Tani pada saat peresmian Bendungan Karelloe perwakilan dari kecamatan turatea.

“Alhamdulillah ketiga unit itu, tadi sudah kita serahkan mendampingi dari kementerian secara langsung kepada tiga ketua kelompok tani yang berada di kecamatan turatea,”Jelas Kadis Pertanian itu didepan awak media. Senin (7/3/2022). Sore

Iapun sampaikan, ketiga Unit Hand Traktor ini akan digunakan untuk menggarap mengelola tanah lahan kebun maupun sawah.

Ahmad pun berharap, bantu bantu seperti ini dapat terus diberikan kepada petani, mengingat Kabupaten Jeneponto merupakan salah satu Kabupaten penghasil jagung terbesar di Sulawesi Selatan.

” Sehingga, bukan hanya tiga Unit ini, kedepannya kami berharap bantuan bantuan akan lebih banyak lagi,” ungkapnya.

Namun, Kadis Pertanian Jeneponto itu mengaku sangat berterimakasih banyak atas bantuan tiga Unit Hand traktor yang sudah diberikan. Baginya ini sudah dapat membantu bagi petani untuk mengelola lahan saat ini.

Ditempat yang sama, salah satu Ketua kelompok Tani, menyampaikan ucapan terimakasih atas bantuan hand traktor yang diberikan oleh Presiden Republik Indonesia RI Joko Widodo. Kami bertiga ini meminta untuk diberikan bantuan pada waktu itu peresmian bendungan karelloe.

“Terimakasih banyak bapak Presiden RI Joko Widodo. Alhamdulillah hari ini diserahkan langsung bantuan hand traktornya kepada kami bertiga,” ucap bapak massalisi rewa dengan rawut wajah penuh gembira. (Firmansyah)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d