Daerah

Cakades Nomor 4 Layangkan Surat Aduan Pelanggaran Pilkades Sukajaya ke DPMD Lebak

×

Cakades Nomor 4 Layangkan Surat Aduan Pelanggaran Pilkades Sukajaya ke DPMD Lebak

Sebarkan artikel ini

SEKILASINDONESIA.ID, LEBAK – Saprudin Ganda Wikarta Calon Kepala Desa Sukajaya Kecamatan Sajira dengan nomor urut 4 warna bendera hijau melayangkan surat aduan Pelanggaran Pilkades Kepada Kepala Dinas DMPD Kabupaten Lebak sebagai Tim Monitoring Dan Evaluasi di Pilkades serentak tahun 2021 di Kabupaten Lebak,pada Senin,(25/10/2021).

Menurut Saprudin Ganda Wikarta, surat aduan ini dilayangkan karena berdasarkan temuan tim dilapangan,mulai dari awal sampai pelaksanaan Pilkades,saya bersama Tim banyak menemukan pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan calon kepala desa nomor urut 2 warna bendera biru atas nama Asep Sarbini.

Click Here

“Pelanggaran yang dilakukan oleh nomor urut 2 dan timnya, Terorganisir, Sistematis dan Masif (TSM) diantaranya kata Saprudin yang pertama Melakukan intimidasi, sumpah kepada aparatur dan struktur desa, yang kedua Bekerjasama dengan panitia Pilkades dan yang ketiga Menghilangkan data pemilih dengan melakukan penyebaran uang jual beli suara (Money Politik) kepada masyarakat,” beber Saprudin Ganda Wikarta.

“Oleh karena itu,saya bersama tim,Menggugat, Menolak dan tidak setuju calon kepala desa nomor urut 2 warna bendera biru atas nama Asep Sarbini menang dengan suara terbanyak karena kecurangan-kecurangan yang dilakukan bersama timnya,” ungkapnya.

“Jadi kami mohon kiranya kepada Kepala Dinas DPMD menerima aduan kami untuk ditindaklanjuti keranah hukum sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku dan mendiskualifikasi nama Asep Sarbini nomor urut 2 warna bendera biru di Pilkades serentak tahun 2021,” pinta Saprudin Ganda Wikarta.

Menanggapi hal tersebut Sekjen FKPPI 27,-03 Lebak Berlin Firdaus bereaksi dengan mengutuk keras bila terjadi hal-hal yang tidak pantas ini, sehingga martabat Demokrasi tidak dijungjung tinggi. “Tentunya semangat membangun desa kearah lebih baik terganjal oleh banyak terjadinya celah menguntungkan bagi para calon yang memainkan cara kotor.” tegas Sekjen FKPPI.

“Sehingga banyak para Calon Kades yang sangat dirugikan dan gugur dengan cara yang tidak fair padahal Visi misi mereka ingin berjuang membangun dess sangat bagus, sesalnya.

“Selaku putra daerah Berlin meminta kepada pihak terkait agar melakukan Investigasi kebawah dan kalau dianggap ini benar terjadi “Selaku Putra putri  TNI-POLRI Kabupaten Lebak agar Pemerintah Lebak harus berani menunda Pelantikan para Kades yang melakukan etika demokrasi yang tidak baik.
“Dan kalaupun ada pelanggaran hukum perlu di tindak lanjut sampai ke Pengadilan ,agar Pilkades serentak di Kabupaten Lebak bisa dibanggakan,” pungkas Berlin Firdaus.(Indra )

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d