Daerah

Pengurus GAM Periode 2021-2023 Resmi Dilantik

×

Pengurus GAM Periode 2021-2023 Resmi Dilantik

Sebarkan artikel ini

MAKASSAR – Komando Pusat Gerakan Aktivis Mahasiswa (GAM) periode 2021-2023 resmi dilantik,  Minggu (24/10/2021) di Hotel Grand Imawan, Jl. Pengayoman No. 36, Kec. Panakkukang, Makassar.

Pelantikan dengan mengusung tema “Revitalisasi Kepengurusan Dalam Menjalankan Roda Organisasi”. Acara pelantikan dihadiri langsung oleh Dewan Perjuangan dan Dewan Pembina GAM,  serta dihadiri dari puluhan perwakilan organisasi.

Click Here

Dalam sambutan ketua Panitia pelaksana pelantikan, Panji mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh kader GAM yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan pelantikan Komando Pusat Gerakan Aktivis Mahasiswa periode 2021-2023.

“Saya mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh kader Merah Hitam GAM yang telah membantu menyukseskan Pelantikan Komando pusat Gerakan Aktivis Mahasiswa periode 2021-2023. Terkhusus kepada senior-senior yang telah memberikan sumbangsinya baik itu dari  segi materi maupun non materi”, tegas Panji selaku ketua panitia pelaksana

Muhammad Aswan secara resmi menggantikan Muhammad Ilyas sebagai Panglima Besar Gerakan Aktivis Mahasiswa yang menjabat sebelumnya.

Dalam sambutannya, Panglima Besar GAM, Muhammad Aswan menyampaikan bahwa Dikepengursan Komando Pusat GAM periode 2021-2023 Insya Allah akan membawa perubahan yang baru dan akan menampilkan sesuatu yang berbeda dari kepengurusan kepengurusan sebelumnya.

Lanjut Aswan, tentu kami akan tetap menjunjung tinggi prinsip prinsip perjuangan Gerakan Aktivis Mahasiswa yang dimana Semangat kemenangan rakyat adalah jiwa perjuangan GAM, penindasan adalah musuh abadi GAM demokrasi Kerakyatan tawaran tetap GAM dan terakhir revolusi adalah tradisi perjuangan GAM, ucap Aswan.

Menuju 9 Tahun Gerakan Aktivis Mahasiswa Aswan sampaikan GAM tidak ada matinya dan akan terus menjadi Mimpi buruk Bagi Penguasa Penguasa yang dzholim.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh kader GAM terkhusus kepada senior-senior yang telah membimbing saya sampai hari ini. Yakin dan percaya Kami Di Komando Pusat GAM periode 2021-2023 Akan membawa Gerakan Aktivis Mahasiswa Jauh lebih baik kedepanya ” Tegas Muhammad Aswan.

Diketahui, turut hadir juga ketua DPD Garda Nusantara Sulsel sekaligus ketua Jaringan Pengusaha  Nasional (JAPNAS) Sulsel Arianto Burhan Makka, dan Ketua DPC Garda Nusantara Pangkep Muhammad Rusli AB.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d