Advertorial

Maulan Aklil Menghadiri Dan Membuka Seleksi Musabaqoh Tilawatil Qur’an Dan Haditz

×

Maulan Aklil Menghadiri Dan Membuka Seleksi Musabaqoh Tilawatil Qur’an Dan Haditz

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG,- Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil menghadiri sekaligus membuka seleksi Musabaqoh Tilawatil Qur’an dan Haditz (MTQH) Tingkat Kecamatan ke XXIX, di Kecamatan Girimaya, Jumat (19/2/2021) malam di halaman kantor Camat Girimaya.

Kedatangan Maulan Aklil atau yang kerap disapa Molen didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Pangkalpinang, Monica Haprinda. Molen menuturkan meski di tengah pandemi Covid-19, dia berharap pelaksanaan MTQH dapat berjalan baik tiap tahunnya.

Click Here

“Mudah-mudahan pelaksanaan MTQH di sini menjadi contoh kecamatan lain. Di kecamatan lain nanti saya tunggu camat dan ibu camatnya yang ngaji,” tutur Molen.

Dia mengatakan, dengan berlangsungnya MTQH tentu membuat kesejukan bagi Pangkalpinang dan ini harus terus dipertahankan serta ditingkatkan.

Camat Girimaya, Syaiful Akbari menambahkan, pelaksanaan MTQH dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat. Dia pun mengapresiasi seluruh pihak terkait yang telah mendukung kegiatan ini.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas dukungannya sehingga kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Lutfi Dharma menuturkan, seleksi diselenggarakan selama tiga hari pada 19-21 Februari. MTQH 2021 mengusung tema “Menyatukan Langkah Membangun Generasi Qur’ani Menuju Kota Pangkalpinang Beribu Senyuman yang Semakin Kuat Iman dan Taqwa”

“Kegiatan diikuti oleh 118 peserta dari lima kelurahan di Kecamatan Girimaya,” pungkas Lutfi. (*)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d