Daerah

11 Rumah dan Jembatan Penghubung di Desa Lebak Peundeuy Rusak Diterjang Longsor

×

11 Rumah dan Jembatan Penghubung di Desa Lebak Peundeuy Rusak Diterjang Longsor

Sebarkan artikel ini

LEBAK- Hujan lebat disertai angin kencang melanda wilayah Lebak Selatan, membuat beberapa wilayah terdampak banjir dan longsor. Salahsatunya di kampung Cipeusing Desa Lebak Peundeuy, kampung Cikaso Desa Mekar Sari dan kampung Bitung Bangbayang Desa Barunai Kecamatan Cihara Kabupaten Lebak Provinsi Banten, Sabtu, (03/10/2020) pukul 02:00 WIB.

Click Here

Bencana banjir dan longsor ini telah membuat rusak 1 jembatan dan memutus 2 ruas jalan desa, yaitu jalan penghubung kampung Cipeusing dengan kampung Cibuntu dan jalan kampung Cisireum dengan kampung Cibolong Desa Lebak Peundeuy.

Dikatakan Jaenal Arifin, S. Sos., atas nama pemerintahan Desa Lebak Peundey, bahwa musibah ini juga telah merusak area persawahan milik masyarakat, menumbangkan tiang listrik SUTM, 1 unit motor dan 11 rumah warga rusak akibat longsoran, dengan nilai kerugian diperkirakan Rp. 50.000.000,-(lima puluh juta rupiah).

“Saat ini para warga korban bencana sangat membutuhkan bantuan, terutama untuk keperluan anak-anak, Kondisi jalan menuju lokasi bencana Desa Lebak Peundeuy dan Barunai saat ini rusak dan ada bekas longsoran,” ungkapnya.

Reporter : Usep_Red.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d