Daerah

Semua Bidan Harus Sejahtera

×

Semua Bidan Harus Sejahtera

Sebarkan artikel ini
HUT IBI di Pinrang, Selasa (3/9/2019).

PINRANG, SEKILASINDO.COM – Ikatan Bidan Indonesia (IDI) Pinrang, berkomitmen menyejahterakan semua bidan yang bertugas dipelosok desa di Pinrang.

Komitmen ini didengungkan pada peringatan HUT IDI ke-68 yang berlangsung di ruang pola kantor Bupati Pinrang, Selasa (3/9/2019).

Click Here

Semua bidan di Pinrang harus sejahtera. Pasalnya, keberadaan mereka tak bisa dilepas sehingga Pinrang bisa berseri seperti saat ini.

“Utamanya menjadi Kabupaten Sehat 2019 untuk mempertahankan Swasti, Saba, Wistara di Bumi Lasinrang,” kata Ketua Pengurus cabang IBI Pinrang, Hj Anggraeni, SKM. M.Kes.

Anggraeni pun membeberkan, jumlah anggota IBI Pinrang yang terdaftar 748 orang. Mereka tersebar di 17 Puskesmas, 3 rumah sakit dari Dinas P2KB3A dan Bidan Praktek Mandiri.

Wakil Ketua Tim PKK Pinrang, Hj Rahmawati Alimin, menambahkan ada berbagai kegiatan dalam menyambut HUT IBI kali ini. Seperti seminar sehari mengangkat Desiminasi dan Sosialisasi UU Kebidanan.

Selain itu, ada anjangsana kesesepuh IBI, tabur bunga di makam anggota IBI, Bhakti Sosial pelayanan KB, senam bersama dan jalan santai sambil LISA (Lihat Sampah Ambil).

(rls/ard)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d