Daerah

Disperindag dan ESDM Launcing Pasar Rakyat Cibaliung 

×

Disperindag dan ESDM Launcing Pasar Rakyat Cibaliung 

Sebarkan artikel ini

PANDEGLANG, SEKILASINDO.COM-Pasar Cibaliung yang menghabiskan dana 5,6 miliar itu kini telah selesai dikerjakan dimana pasar itu adalah pasar yang diberikan pemerintah untuk bisa menunjang perekonomian rakyat Cibaliung.

Ketua Forum Komunikasi Pasar Cibaliung, Drs. Syahri MM mengatakan bahwa pasar ini di buat untuk para pedagang  pemula yang bersifat para pedagang yang baru memulai berdagang.

Click Here

“Kurang lebih sekitar 50 lapak yang akan di isi oleh para pedagang di Pasar Rakyat Cibaliung ini,” Ucapnya.

Sementara Kepala Disperindag dan ESDM Pandeglang, Andi Kusnardi mengatakan PRC ini telah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada saat presmian pasar secara serentak di Tangerang. Namun, pasca diresmikan Pemerintah Daerah belum menerima hibah dari Kementrian Perdagangan (Kemendag).

“Setelah kita kordinasi, yaudah buka aja. Karena masyarakat disini sudah banyak yang ingin berdagang,” kata Andi di Cibaliung, Kamis (2/5/2019).

Kendati demikian, Andi mengaku tidak memungut retrubusi pasar dari para pedagang. Bahkan, Andi mengklaim pedagang yang ingin berjualan disana gratis.

“Kan belum di hibahkan, tidak boleh di pungut biaya. Paling biaya untuk kebersihan dan listrik, secara swadaya,” jelasnya.

Selain melauncing pasar, Disperindag juga menggelar bazar murah menjelang ramadhan. Meski harga bahan pokok dinilai masih stabil, namun harga yang lain mengalami kenaikan secara signifikan seperti bawang putih yang mencapai Rp45 ribu per-kilo.

“Ya kita juga adakan bazar murah untuk menekan harga. Disini kita jual bawang putih hanya Rp25 ribu,” tandasnya.

Terpisah Camat Cibaliung, Djaya menyambut baik adanya pasar tersebut. Ditambah lagi, para pedagang yang akan berjualan disana, merupakan pedagang pemula.

“Ekonomi masyarakat akan terangkat, sudah banyak yang mau berjualan disini, rata-rata warga wilayah Cibaliung,” katanya.***(Hadi).

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d