Politik

Jelang Pemilu, Komunitas Domino Clan Mubar Fokus dan Proaktif Awasi Money Politik

×

Jelang Pemilu, Komunitas Domino Clan Mubar Fokus dan Proaktif Awasi Money Politik

Sebarkan artikel ini

MUNA BARAT, SEKILASINDO. COM-Domino Clan adalah komunitas anak muda Tiworo Raya yang anggotanya terdiri dari berbagai latar belakang., yakni advokat, aktivis, dan beberapa dari jurnalis media online . Kini komunitas Domino Clan siap mengawasi tindak pidana pada Pemilu 17 April 2019 mendatang yakni money politik yang ada di Kabupaten Muna Barat (Mubar) khususnya di daerah Tiworo.

Rusman Malik, SH., salah satu anggota Domino Clan mengatakan, menjelang pelaksanaan proses Pemilu Serentak 2019, Domino Clan akan mengawasi berbagai penyimpangan diantaranya, kampanye hitam, ASN yang terlibat politik praktis dan khususnya money politik yang terjadi pada minggu tenang. “Satuan Tugas (Satgas) money politik Domino Clan akan bekerja mengawasi setiap tim sukses atau Calon legislatif (caleg) yang melakukan penyimpangan di lapangan.” Ungkap advokat muda ini. Rabu, (11/04/2019).

Click Here

Alumni Fakultas Hukum Universitas Halu Oleo (UHO) ini melanjutkan, bahwa dekat-dekat ini disinyalir akan banyak penyimpangan yang akan dilakukan oleh tim sukses atau Caleg tertentu untuk meraup suara. “Jadi kami sudah paham tentang aturan Pemilu dan akan melakukan patroli siang/malam terkhusus di wilayah Tiworo untuk memantau pergerakan Caleg/Tim sukses yang terindikasi melakukan money politik dan black campaign, jika terbukti melakukan hal itu, maka jelas akan ditindak dan diproses secara hukum”. Tuturnya.

Rusman mengharapkan, pada pelaksanaan Pemilu 17 April nanti berjalan dengan aman dan sesuai harapan. “Kami berharap di Pemilu serantak akan berjalan aman tanpa gesekan apapun”. Tutupnya. (Deddy)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d