Politik

Jelang Pemilu 2019, Kesbangpol Mubar Genjar Lakukan Rapat Bersama Para Tokoh di Mubar

×

Jelang Pemilu 2019, Kesbangpol Mubar Genjar Lakukan Rapat Bersama Para Tokoh di Mubar

Sebarkan artikel ini
Kesbangpol Mubar, La Ode Andi Muna

MUNA BARAT, SEKILASINDO.COM- Menjelang Pemilu Serentak Tahun 2019 nanti, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Muna Barat (Mubar) genjar melakukan rapat pertemuan bersama para tokoh Adat, Agama dan Masyarakat di seluruh Kabupaten Muna Barat.

Kepala Kesbangpol Mubar, La Ode Andi Muna mengatakan Pemilu Serentak yang di gelar Rabu 17 April 2019, tinggal menghitung hari untuk menjaga Kamtibmas di Mubar.

Click Here

Dikatakannya, menjelang pemilu serentak 2019 nanti, kami melakukan rapat pertemuan bersama dengan para tokoh Adat, Agama dan tokoh masyarakat di seluruh wilayah Mubar. ujar, La Ode Andi Muna, Sabtu (16/03/2019).

Andi Muna menyebut, rapat pertemuaannya di gelar tiap hari di Kantor, setiap Desa mengutus 10 orang tokoh. Hari ini kami mengundang Kecamatan Barangka untuk melakukan rapat. “Semua Kecamatan akan diundang, hari ini jadwalnya Kecamatan Barangka., terangnya.

Kata Andi Muna, rapat pertemuan ini bermaksud membicarakan dan mendiskusikan titik rawan di setiap Kecamatan dan mencarikan solusi serta bersama-sama berpartisipasi dalam menjaga Kamtibmas pada Pemilu serentak, 17 April 2019 nanti. Ungkapnya.

“Alhamdulillah, para Tokoh Adat, Agama dan masyarakat sepakat untuk menjaga Kamtibmas.” Tuturnya.

Lanjut Kata Andi Muna, Kabupaten Mubar menjadi salah satu Kabupaten Zona Merah, namun saya menjamin Pemilu nanti di Mubar akan berjalan aman dan damai. “Semoga pemilu serentak Tahun ini dapat berjalan aman dan terkendali.” Tutupnya. (Acriel)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d