Daerah

Warga Desa Aeng Batu-Batu Antusias Menggalang Bantuan Untuk Palu-Donggala

×

Warga Desa Aeng Batu-Batu Antusias Menggalang Bantuan Untuk Palu-Donggala

Sebarkan artikel ini

TAKALAR, SEKILAS INDONESIA – Bantuan terus mengalir untuk korban bencana gempa dan tsunami yang menimpah saudara kita yang ada di Palu dan Donggala Sulawesi tengah, Selasa (02/10/18).

Bantuan terus mengalir mulai dari Provinsi, kabupaten/kota hingga sampai ke pelosok desa.bahkan Salah satunya kini datang dari desa Aeng batu-batu kecamatan Galesong Utara Kabupaten Takalar.

Click Here

Puluhan anak muda dusun karama Desa Aeng batu-batu Kecamatan Galesong Utara, simpati dan peduli dengan melakukan aksi penggalangan bantuan, mereka mengetuk pintu dari rumah ke rumah meminta simpati warga agar bisa berpartisifasi memberikan dukungan dan bantuan apa saja untuk warga Palu dan Donggala.

“Alhamdulillah hanya hitungan jam saja penggalangan bantuan kami lakukan mampu mengumpulkan 3 mobil pickup bantuan dari warga berupa, Pakaian bekas layak pakai, beras, mi instan dan berbagai macam kebutuhan pokok lainnya,”ucap Iskandar kordinator aksi sosial.

“Kami sudah mengantarkan 3 mobil bantuan semua itu berasal dari sumbangan warga desa aeng batu batu yang berhasil kami kumpulkan hari ini, dengan cara datang dari rumah kerumah,” Tutupnya.

Aksi sosial ini terus di lakukan oleh sejumlah warga yang ada desa desa Aeng batu-batu untuk korban yang ada di Palu-Donggala Sulawesi tengah.

Penulis : Ady
Editor : Tiro

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d